Review Lulur Bali Sekar Jagat (Lulur Tradisional)

Punya kulit mulus sudah pasti jadi impian semua orang. Tradisi kecantikan tradisional Indonesia sendiri cukup beragam untuk perawatan kulit. Mulai dari bedak dingin (sampe sekarang masyarakat setempat masih memakai ini loh), ratus, cem-ceman rambut sampai lulur. Lulur sendiri adalah salah satu cara untuk mengeksfoliasi sel sel kulit mati pada tubuh, biasa dilakukan teratur tiap minggu. Selain lulur banyak juga yang menggunakan body scrub untuk mengeksfoliasi sel kulit mati, namun saya pribadi masih lebih suka lulur terutama lulur bali. Kalau ada saudara atau teman mau pulang kampung ke Bali, saya pasti nitip lulur ini. Dan inilah review saya untuk Lulur Bali Sekar Jagat (varian bengkoang).

Lulur Sekar Jagat Bengkuang, Harga Tabalong 13 ribu.

Kegunaan : membuat kulit terasa lembut , halus serta tampak bersih dan harum

Cara Pakai : ambil lulur secukupnya, balurkan pada bagian yang diinginkan lalu gosok sampai kulit mati terangkat.

No BPOM : NA18160701387

Produksi : Sekar Jagat, UD -Denpasar, Bali


Saya pertama kali kenal lulur ini ketika kuliah, dan pada waktu itu masih susah banget didapat. Kalau mau membeli, cuma bisa titip yang baru mau pulang dari Bali. Untuk lulur sekar jagat ini variannya banyak loh, ada honey coconut, lidah buaya, greentea, avocado, bengkuang dan milk.

Bagian Dalam Produk Lulur Sekar Jagat

Yang saya suka dari lulur ini adalah tidak memakai jenis scrub yang kasar. Saya kurang mengerti masalah komposisi nya, tapi dibanding body scrub jenis lain di pasaran yang memakai butiran scrub cukup kasar, jenis lulur ini lebih ke menggosok sel kulit mati agar ikut terangkat dengan si lulur. Jadi setelah dibalurkan, didiamkan, lalu kita gosok bagian badan yang sudah dilulur. Hasil gosokan nya itu bakal mengangkat sel kulit mati, heboh banget sampe pasti lantai auto kotor deh kalo udah pake ini.

From This
To This, auto luntur daki.

Untuk menjaga keawetan lulur, bisa disimpan di kulkas. Sayang sekali sampai saat ini saya belum menemukan official account atau agen resmi penjualan lulur sekar jagat. Menurut saya hal ini penting, karena kemasan sekar jagat ini sangat gampang dipalsukan, karena tidak ada penciri apapun. So far, ini produk asli indonesia yang berpotensi banget. Hampir gaada minus, kecuali masalah kemasannya.

Saya beli di minimarket terdekat, bila ingin beli online bisa check di sini, tapi saran saya minta extra packing karena sepertinya bakal gampang tumpah.

Check another skincare review from me here.

Published by

meutiafitrihasan

Meutia Fitri Hasan is a proud Indonesian, Geologist who also learn about Petroleum Engineer, Blogging since 2011, Lucky for having a good husband and a handsome son.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *